Tampil Keren Dengan Korean Fashion Style – Korea tidak hanya dikenal sebagai Negara asal K-Drama dan K-Pop, melainkan negara yang memberikan inspirasi fashion style trendy yang kini mulai banyak digemari oleh masyarakat, khususnya kalangan anak-anak muda yang tergabung dalam fans korea atau kerap disebut sebagai K-Popers. Beberapa style ala Korea memang terbukti sangat fashionable dan keren.
Oleh sebab itu, tidak heran jika gaya berpakaian tersebut kini banyak ditiru oleh banyak orang di berbagai belahan dunia, termasuk salah satunya Indonesia. Beberapa outfit Korea bisa dibilang fleksibel karena bisa dikombinasikan dengan berbagai mode, seperti misalnya dipadukan dengan model pakaian hijab.
Berikut ialah beberapa outfit Korean fashion style yang wajib Anda ketahui:
1. Topi baret
Pertama, mulai dari bagian paling atas yakni kepala. Kebanyakan artis Korea kerap menggunakan topi baret dalam acara panggungnya sehingga gaya topi ini kerap diklaim menjadi salah satu outfit ala Korea. Tidak hanya aktivitas panggung, mereka juga kerap mengenakan baret dalam kegiatan sehari-hari. Adapun topi baret yang biasa digunakan ialah topi rajut dengan berbagai macam warna sehingga bisa disesuaikan dengan outfit yang sedang mereka pakai.
2. Kalung choker
Kalung choker merupakan salah satu aksesoris pelengkap outfit ala Korea yang bisa membuat Anda tampil lebih kece. Bentuknya yang simple menyerupai karet hitam yang melingkar di leher mampu menambah kesan seksi saat para idol tampil di atas panggung, baik itu laki-laki ataupun perempuan. Disamping itu, kalung jenis ini sangat cocok untuk melengkapi fashion style Anda dalam aktivitas sehari-hari agar tampil lebih keren.
3. Atasan Oversized
Atasan oversized ialah atasan atau baju yang berukuran jumbo, biasanya berupa sweater, turtle nack, hoodie ataupun cardigan. Outfit atasan dengan ukuran lebih besar ini merupakan ciri khas fashion style ala Korea yang dinilai bisa menjadikan tampilan Anda menjadi lebih swag. Disamping itu, jenis fashion oversized sangat cocok Anda gunakan sebagai style fashion ala HipHop. Bahkan, sebagian orang mengkombinasikan jenis fashion ini dengan style hijab, mengingat bentuknya dapat menutupi lekukan tubuh dan aurat.
4. Denim Outfit
Demin outfit menjadi salah satu outfit trendy di korea selain oversized outfit. Adapun beberapa jenis denim outfit yang biasa dikenakan ialah jaket, rok dan celana. Kebanyakan artis Korea memadukan denim outfit dengan beberapa outfit ala casual sehingga bisa tampil lebih fashionable dan tetap terlihat simple. Jenis denim outfit banyak dikombinasikan dengan style hijab, seperti misalnya rok mini berbahan jeans yang dikenakan bersama celana hitam atau cardigan jeans bersama dengan style rok muslim.
5. Sneaker
Selain beberapa atasan dan aksesoris lainnya, mengenakan sepatu jenis sneaker merupakan kebiasaan idol Korea yang kini menjadi trendy fashion ala Korea. Sneaker cocok dikenakan dalam acara santai ataupun formal sekalipun, bahkan jenis sepatu ini matching jika dikombimasikan dengan berbagai macam gaya fashion. Oleh sebab itu, kini banyak tersedia snekaer dengan berbagai macam warna, mengingat sepatu ini banyak dicari oleh masyarakat.
Itulah lima contoh outfit ala Korean style yang kini banyak ditiru dan dikenakan oleh kebanyakan orang, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa sekalipun. Dan selain itu, masih banyak ala Korean style yang bisa anda tiru dan anda lihat stylenya melalui situs internet. Dengan demikian, saat ini tidak jarang kita jumpai seseorang mengenakan fashion semacam ini karena pada dasarnya memang sedang menjadi trendy di kalangan masyarakat dunia, tidak hanya sekitar Korea saja.